April 16, 2024

Berbagi Buka Puasa Wujud Kepedulian Sesama Umat

Ngawi – Berbagai kegiatan untuk mengisi bulan Ramadhan sangat banyak dilakukan oleh berbagai komunitas salah satunnya dengan mengadakan buka bersama. Dan untuk kali ini salah satu komunitas sepeda motor mengadakan buka bersama dengan Bupati Ngawi beserta jajarannya di alun-alun Merdeka Ngawi 10 Juni 2017. Acara dihadiri Bupati Ngawi Budi Sulistyono, Ketua DPRD Dwiriyanto Djatmiko, Dandim 0805 Ngawi, Kapolres Ngawi atau yang mewakili, Danyon Armed 12  Ngawi,  Plt. Sekda Mokh. Sodiq Triwidiyanto dan Ketuia OPD.

Menanti saat berbuka puasa Bupati Ngawi Budi Sulistyono mengajak para raider untuk melihat salah satu destinasi wisata di Kab. Ngawi yakni  Benteng Pendem (Benteng Van Den Bosch). Dalam kesempatan ini Budi Sulistyono juga mengenalkan dengan singkat sejarah wisata Benteng Pendem yang ada di Ngawi. Setelah sejenak mendengarkan yang diberikan Bupati Ngawi para raider yang mengikuti rombongan berpencar untuk mengambai view yang bagus untuk diabadikan dan dikenalkan pada komunitas lain bahwa di Ngawi ada lokasi wisata yang bagus dan sangat layak dikunjungi. Puas menikmati destinasi wisata Benteng Pendem, Bupati bersama komunitas bergegas menuju alun-alun merdeka Ngawi dalam rangka buka bersama.

Pada kesempatan ini Mewakili Kapolres Ngawi Kanit Dikyasa Polres Ngawi Iptu Nur Hidayat menyampaikan beberapa hal tentang etika berlalu lintas di jalan raya, mengingat kecelakaan lalu lintas di Kabupaten Ngawi cukup tinggi. Harapan untuk semua komunitas motor bisa menjadi pelopor dalam berlalu lintas. Lebih lanjut Nur Hidayat memberitahkan bahwa etika berlalu lintas yang pertama pada saat kita berkendara harus memperhatikan kendaraan yang dipakai sebelum melakukan kegiatan baik berangkat maupun pulang aktifitas sehingga selamat sampai tujuan, kedua gunakan helm pada saat berkendara, ketiga patuhi rambu-rambu lalu lintas yang ada diwilayah sehingga tidak terjadi kecelakaan, dan yang terakhir saling hormat dan menjaga etika bersama sesama pengguna jalan. Untuk etika berlalu-lintas juga memperhatikan faktor manusia, faktor kendaraan, faktor lingkungan jalan dan faktor cuaca. Mengakhiri sambutannya Kanit Dikyasa Polres Ngawi mengatakan semoga semua komunitas bisa menjadi pelopor berkendara yang mematuhi peraturan lalu lintas.

Bupati Budi Sulistyono yang hadir dalam acara ini dalam sambutannya mengatakan bahwa semua yang hadir diberi kesehatan serta mengucapkan terimakasih kepada Owner salah satu komunitas motor Madiun yang telah memfasilitasi komunitas untuk bertemu. “ Ini adalah pertemuan dan perkenalan dari berbagai komunitas trail, supermoto dan sport untuk berkumpul menjadi satu, saling bertemu, saling mengenal satu dengan yang lain dan juga saling berbagi “, terang Bupati. Lebih lanjut Budi Sulistyono menguangkapkan harapan agar kebersamaan, kerukunan tetap menyatu utamanya buat komunitas. Setelah menyampaikan sambutannya Bupati mengajak kepada semua yang hadir untuk mempersiapkan diri dalam melakukan buka pusa bersama yang dilakukan dengan cara menggelar tikar di alun-alun merdeka .

Dalam acara ini Owner salah satu komunitas motor Madiun Heru mengucapkan rasa terima kasih kepada mbah Kung( panggilan akrab Bupati Ngawi ) yang telah mengundang komunitas ini untuk bisa berbuka puasa bersama. Selain itu Heru juga mengucapkan selamat datang bagi komunitas di luar karisidenan Madiun yang hadir mendukung komunitas plat AE untuk tetap bisa eksis.