November 22, 2024

Dinas Kominfo SP melalui Bidang Informasi Komunikasi Publik (IKP) gelar rapat internal membahas review aplikasi e-pers yang dibuka Kepala Dinas Kominfo SP Wahyu Sri Kuncoro, Mini Command Center (MCC), Kamis (10/8/23), sebelum dilakukan sosialisasi.

Terkait pengembangan aplikasi E Pers ini, Wahyu mengatakan bahwa aplikasi ini untuk mempermudah dalam proses bisnis kerjasama publikasi, yang semula dilakukan secara manual dan dalam pelaksanaannya nanti juga bisa diakses melalui android, selain akan dilakukan penambahan fitur diaplikasi.

“Untuk mempermudah notifikasi kalau ada gangguan update aplikasi, dan melalui konfirmasi by phone,” katanya.

Sedangkan menurut Kabid IKP Yoyok Sulistyanto dari aplikasi e-Pers ini bisa melihat data perusahaan media yang melalui tahapan verifikasi sekaligus mampu menjadi bahan rujukan OPD dalam melakukan kerjasama publikasi.

“Selain itu, untuk media yang akan dilakukan kerjasama publikasi akan melewati tahap verifikasi berkas secara online, dan hasil berita dari media yang telah lolos verifikasi akan diunggah di aplikasi ini,” jelasnya.

Hadir dalam kegiatan ini Sekretaris Dinas Agus Sutrisno, dan JFT terkait.(IKP)