Jelang Ramadhan, Pemda Ngawi Pantau Harga Kebutuhan Pokok
Ngawi- Memasuki Bulan Ramadan 1438 Hijrah Pemerintah Kabupaten Ngawi melalui Dinas Perdagangan mengadakan pemantauan kondisi stok dan harga kebutuhan pokok tanggal 26 Mei 2017.
Dalam pemantauan kebutuhan pokok kali ini Bupati Ngawi Budi Sulistyono memimpin rombongan yang terdiri dari Kepala Dinas Perdagangan, Perindustrian dan Tenaga Kerja Yusuf Rosyiadi, Kepala Dinas Kominfo Prasetyo Harri Adi, Kepala Dinas Pertanian Marsudi, Kepala Dinas Pangan dan Perikanan , Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Rahmad Didik Purwanto, Kabag Ekonomi Aries Dewanto yang mewakili Asisten Perekonomian dan Pembangunan, dan Kabag Humas dan Protokol Totok Sudaryanto.
Rombongan pertama kali melakukan kunjungan di pasar besar Ngawi, Dalam kunjungannya Bupati Ngawi Budi Sulistyono menanyakan kepada para pedagang tentang stok barang, pangan dan harga kebutuhan pokok. Setelah berkeliling dibeberapa kios pasar besar, Bupati beserta rombongan melanjutkan untuk memantau dibeberapa pasar modern seperti Luwes dan Super Market Tiara. Dalam pantaunnya Bupati Budi Sulistyono menanyakan tentang kondisi barang dan tanggal masa berlakunya makanan dan minuman dalam kemasan tersebut serta melihat beberapa kondisi barang.
Setelah melakukan kunjungan dibeberapa pasar tradisonal dan modern untuk memantau harga dan stok barang menjelang Ramadhan, Budi Sulistyono mengatakan bahwa harga kebutuhan pokok dan stok barang masih dalam kondisi stabil dan perlu dipertahankan. “ Maka dari itu selama bulan puasa ini akan terus dilakukan pemantauan sampai lebaran nanti, apabila ada permainan harga Pemerintah Kabupaten Ngawi akan melawannya dengan menggelontorkan stok sembako”, terang Bupati. Menanggapi tentang kebutuhan makanan maupum minuman kemasan yang di jual di toko swalayan maupun super market, Bupati juga mengatakan bahwa makanan dan minuman tersebut dalam kondisi baik, siap dikonsumsi masyarakat.